Selamat, Kementerian Agama Kembali Raih Opini WTP dari BPK

Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI @bpkriofficial memberikan predikat Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas Laporan Keuangan Kementerian Agama (LKKA) tahun 2021
Capaian Opini WTP tersebut menunjukkan komitmen dan upaya nyata seluruh manajemen Kementerian Agama dalam mendorong perbaikan pengelolaan keuangan negara dengan menjalankan dan menerapkan praktek-praktek pengelolaan keuangan yang baik
BPK juga memberikan Opini WTP atas Laporan Keuangan Pinjaman Luar Negeri untuk Program Madrasah Education for Quality Reform oleh Kementerian Agama, serta Laporan Keuangan Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) tahun 2021
Menteri Agama aqut Cholil Qoumas menyampaikan rasa terima kasih kepada BPK RI yang telah menyelesaikan tugas pengawasan secara independen, berintegritas, serta profesional
Menag juga menyampaikan apresiasinya kepada jajaran Kementerian Agama yang telah bekerja secara konsisten dalam mengelola keuangan negara
11 Maret 2020
8 November 2021
21 Mei 2020
20 April 2020