Penyerahan Hadiah Lomba Video Kreatif  dan Desain Poster  BLAJ 2021
  • 17 Desember 2021
  • 875x Dilihat
  • Berita

Penyerahan Hadiah Lomba Video Kreatif dan Desain Poster BLAJ 2021

BLAJ-JAKARTA. Dalam rangka mensosialisasikan moderasi beragama dikalangan remaja dan pelajar, Balai Litbang Agama Jakarta (BLAJ) mengadakan lomba Video Kreatif dan Desain Poster dengan tema, “Moderasi Agama Zaman Now”.  Lomba dengan total hadiah 17 juta rupiah ini diikuti pelajar  dari seluruh Indonesia.  

Penyerahan hadiah lomba Video Kreatif dan Desain Poster  Moderasi Beragama dilakukan pada 16 Desember 2021 lalu. Plakat dan hadiah lomba diberikan langsung oleh tim BLA Jakarta ke masing-masing sekolah pemenang dan seremoni penyerahan  hadiah  dilakukan secara daring melalui ZOOM diikuti seluruh pemenang lomba.

Plt Kepala Balai Litbang Agama Jakarta  Susari  dalam sambutannya secara daring memberikan apresiasi kepada seluruh peserta dan pemenang lomba yang telah ikut berpartisipasi. Susari juga menyampaikan bahwa kualitas video dan poster seluruh peserta sangatlah baik dan berharapan kedepannya nanti kreasi-kreasi peserta lomba akan lebih meningkat. 

“Lomba ini sangat penting dalam implementasi tugas fungsi Kementerian Agama. Kegiatan ini merupakan salah satu upaya untuk mendukung tercapainya program prioritas Kementarian Agama dalam penguatan moderasi beragama.  Sehingga dapat menimbulkan semangat atau komintmen kita semua, terutama pelajar untuk dapat menerapkan prinsip-prinsip moderasi didalam semua sektor kehidupan.  Saya ucapkan terima kasih pada tim panitia dan unsur yang terlibat dalam lomba ini. Saya juga ucapkan selamat kepada para pemenang. Bagi peserta yang kali ini belum beruntung kami berharap pada lomba-lomba berikutnya dapat berpartisipasi kembali,” ujar Susari. 

Hadir juga dalam kegiatan ini secara daring  Kabid Penmad Kanwil DKI Jakarta Nur Pawaidudin dan Kasi. Kurikulum dan Kesiswaan Bidang Penmad Kanwil DKI Jakarta Supadi. Nur Pawaidudin dalam sambutannya mengucapkan  terimakasih kepada BLAJ  yang telah menyelenggarakan acara ini dan tidak lupa menyampaikan dorongan semangat kepada peserta yang belum berkesempatan memenangkan lomba tersebut.

Ketua Panitia Lomba Novi Dwi Nugroho  dalam laporannya menyampaikan bahwa waktu  bagi peserta mengikuti lomba ini sangat singkat. Hanya kurang dari satu bulan (7-30 November 2021), tapi antusias pelajar yang mengikuti lomba ini cukup tinggi. “Jadi peserta hanya memiliki waktu sekitar tiga minggu untuk mengikuti lomba ini. Namun video dan poster yang masuk cukup banyak. Untuk lomba video ada sekitar 128 video, sedangkan untuk lomba poster sekitar 486 poster,” tutur Novi Dwi. 

Novi mengakui kesulitan menentukan juara.  Karena hampir semua kualitas karya yang disajikan peserta bagus. “Menurut saya tidak ada yang kalah dan menang dalam ajang lomba ini. Hanya saja, sebagai  dewan juri, kami harus menentukan siapa yang menjadi juara. Dan  peserta yang menjadi juara adalah yang mampu menyajikan kreativitas dan menyampaikan pesan komunikatif tentang semangat moderasi beragama secara tepat,” lanjut Novi. 

Berikut pemenang lomba Video Kreatif dan Desain Poster Balai Litbang Agama Jakarta 2021:

Pemenang Lomba Video Moderasi Beragama:
Juara 1: Rizka Ayu Maharani (SMAN 2 Purwokerto)
Juara 2: Achmad Syafi’I Arrajaby (MAN 21 Jakarta)
Juara 3: Dean Afdhal Oktadiya Gazali (Pondok Schooling Darul Ilmi)
Harapan 1: Anwar Anas Telaumbanua (MTs Negeri Gunungsitoli)
Harapan 2: Muhammad Rafi Fauzan (MAN 1 Kota Bandung)
Harapan 3: Habib Fatih Gaqqoni (MAN 2 Kulonprogo)

Pemenang Lomba Poster Moderasi Beragama:
Juara 1: Syahwa Bilal Fadilla (MTsN 2Bandung)
Juara 2: Ibrahim Osveryno Morizqi Harris (MTsN 4 Jakarta)
Juara 3: Ega Habib Fazriansyah (MTsN 4 Gunungkidul)
Harapan 1: Nurmala Nurani Martanti (MA Plus Keterampilan Al Hikmah)
Harapan 2: Vandanu Wibisono ( MTsN 1 Kota Bogor)
Harapan 3: Karmila Nurul Aulia (MAN 17 Jakarta)