Konsolidasi Tim Penyusun Grand Desain Ortaker, Kaban Tekankan Pentingnya Penguatan Naskah Akademik
  • BLA Jakarta
  • 24 Februari 2023
  • 182x Dilihat
  • Berita

Konsolidasi Tim Penyusun Grand Desain Ortaker, Kaban Tekankan Pentingnya Penguatan Naskah Akademik

Jakarta, 22 Februari 2023 - Kepala Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama, Suyitno, memberikan sambutan dan arahan pada kegiatan Konsolidasi Tim Penyusun Naskah Akademik Ortaker Badan Moderasi dan Pengembangan SDM Kementerian Agama di Hotel Avenzel Cibubur Jakarta pada tanggal 22 Februari 2023.

Dalam sambutannya, Kaban mengatakan bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah sebuah kelanjutan dari pembahasan sebelumnya , memastikan bahwa naskah akademik yang disusun oleh tim benar-benar sesuai dengan Perpres dan regulasi-regulasi turunannya yang telah ditetapkan. Menurutnya, penguatan terhadap naskah akademik sangat penting agar tidak ada kesalahan atau ketidaksesuaian dengan peraturan yang berlaku.

Kaban juga menekankan pentingnya mempertimbangkan implikasi struktur dalam naskah akademik. Ia mengatakan bahwa naskah akademik harus menggambarkan beberapa opsi agar tidak terjebak pada satu opsi saja. Dalam proses ini, tim penyusun naskah harus berfikir jernih dan berfikir jangka panjang untuk memastikan bahwa naskah yang disusun benar-benar optimal dan sesuai dengan kebutuhan Kementerian Agama.

"Kita harus menghasilkan naskah akademik yang berkualitas tinggi dan dapat digunakan untuk mendukung Kementerian Agama. Oleh karena itu, kita harus segera menyelesaikan naskah akademik ini," ujar Kaban.

Dalam kesempatan ini Kaban membahas terkait konsep Ortaker tingkat di Eselon 2, Ia berharap pertemuan ini dapat juga mengakomodir arahan Menteri Agama terkait peralihan Pusat Kerukunan Umat Beragama (PKUB) dan Lembaga Pentahsih Mushaf Al-Quran (LPMQ) yang eksisting saat ini. Kaban menjelaskan bahwa perpindahan ini akan mempengaruhi struktur organisasi Kementerian Agama dan perlu dipertimbangkan dengan cermat.

Di samping itu, dalam kegiatan ini juga dibahas terkait tingkat UPT yaitu Balai Litbang Agama dan Balai Diklat Keagamaan yang nantinya akan berubah menyesuaikan Ortaker yang baru. Kaban menegaskan bahwa proses perubahan harus dilakukan dengan hati-hati dan mempertimbangkan berbagai aspek terkait.

Kegiatan konsolidasi tim penyusun naskah akademik ini dihadiri oleh berbagai pihak terkait, yaitu Analis Kebijakan yang ahli dalam bidangnya. Para peserta kegiatan juga diberikan kesempatan untuk memberikan masukan dan saran terkait naskah akademik yang sedang disusun.


Dengan demikian, kegiatan konsolidasi tim penyusun naskah akademik ini diharapkan dapat menghasilkan naskah akademik yang benar-benar tepat dan sesuai dengan kebutuhan Kementerian Agama.